Pekanbaru, 28 Oktober 2019

Dalam rangaka pembinaan dan pengembangan kreativitas siswa dalam bidang seni, SMP Islam As-Shofa menggelar PENSI yang dilaksanakan pada tanggal 26 Oktober 2019, dengan mengusung tema : Dengan Seni Budaya kita tumbuh kembangkan kecintaan terhadap budaya trasdisional nusantara.

Bertempat di gedung Idrus Tintin, yaitu anjungan seni provinsi Riau, kursi penonton yang ditawarkan kurang lebih 300 buah. Dengan 6 kelas bersama wali kelas, guru, dan orang tua siswa cukup memadati ruang acara. Pentas Seni ini cukup menarik untuk menjadi pilihan refreshing setelah penat beraktivitas.

Acara ini juga dihadiri orang tua siswa dan di buka secara resmi oleh Bapak Drs. Adrison, M.Pd selaku Kepala SMP Islam As-Shofa yang dalam sambutannya beliau berharap Pensi ini dijadikan sebagai ajang untuk menunjukkan bakat dan potensi siswa di bidang siswa dan dapat di gelar secara rutin setiap tahunnya, dengan tujuan pembinaan dan evaluasi kegiatan bimbingan ekstrakurikuler khususnya di bidang seni.

Menurut ketua pelaksana, Bu Elda Suhad, S.Pd, kegiatana ini bertujuan untuk melatih jiwa kepemimpinan siswa. Kegiatan ini juga dapat mengekspresikan diri sebagai remaja dan tentu saja dalam kerangka syariah islam.

Pertunjukan yang ditampilakn adalah sejumlah seni kebudayaan daerah nusantara. Kemeriahan begitu terasa dalm kegiatan yang digelar setiap acaranya.

Alunan suara gendang, dan alat musik lainnya menjadi pengiring setiap gerakan.

Para penampil begitu antusias dalam memperagakan tampilannya. Selain itu, para penari tampil dengan lemah gemulainya dengan paduan kostum yang berwarna warni lengkap dengan aksesoris yang berwarna keemasan fi kepalanya, melengkapi kesempurnaan setiap gerakan yang ditampilkan. Melalui Pensi ini kita memperkenalkan keanekaragaman budaya yang kita miliki kepada generasi muda.

Oleh karena itu, marilah kita lestarikan budaya nusantara melalui pentas seni yang ditaja di seekolah-sekolah kepada peserta didik kita.